Cinta Dalam Perbedaan
Saat kita lahir didunia ini, kita sudah memiliki suatu keanekaragaman (perbedaan). Dalam menjalani hidup kita tidak selalu mendapatkan apa yang kita inginkan dan terkadang kita harus menerima apa yang ada.
Konflik dalam suatu kehidupan merupakan
salah satu yang harus kita terima. Konflik senantiasa terjadi bila kita tidak
bisa menerima suatu keanekaragaman (misal : Agama, Status Sosial, Suku, dsb).
Dalam perbedaan ini kita tidak bisa mencari tahu yang mana yang “Benar” dan
yang “Salah”, karena Tuhan menciptakan kita menurut rupaNya.
Mungkin Tuhan menciptakan kita agar
kita dapat melihat bahwa perbedaan itu indah. Namun bagaimana kita bisa
menghargai dan memahami perbedaan satu sama lain? Sayangnya tidak semua orang
dapat memahami keanekaragaman tersebut, sehingga sulit bagi kita untuk bersatu
dalam keanekaragaman.
Di dalam 1 korintus 12 : 25,
menjelaskan bahwa Allah sudah mengatur hubungan antar anggota itu sedemikian
rupa didalam tubuh manusia yang saling melengkapi, saling menolong dalam keanekaragaman
yang sudah dipersatukan dalam Tuhan.
Jadi, marilah kita saling melengkapi
dan memperkaya keanekaragaman tersebut dengan berpikir positif dan menerima
adanya keanekaragaman.
Oleh : Sean Rio
Sumber
Referensi :
htttp://gkjwkm.org/2011/03/berbeda-itu-indah/
htttp://gkjwkm.org/2011/03/berbeda-itu-indah/
0 komentar:
Posting Komentar